Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2013

SUP MANISA BAKSO

Bosan dengan rasa sup sayur dengan bahan yang itu-itu saja......nah ini bisa dipake pilihan SUP MANISA BAKSO berbahan sayur manisa yang biasanya dipake oseng-oseng temennya nasi liwet ternyata enak juga dipake sup.....berbahan sangat sederhana tapi hasilnya seger dan rasanya agak manis......... SUP MANISA BAKSO Bahan : - 10 buah bakso potong jadi 4 - 1 buah manisa potong kotak-kotak - 1 buah wortel potong kotak-kotak - 1 buah daun bawang, iris tipis - 2 siung bawang putih, geprak - 1 buah seledri, iris-iris - 1/4 sdt merica bubuk - sedikit pala bubuk - garam dan gula secukupnya - 1 liter air Caranya : 1. Rebus air hingga mendidih, masukkan bakso, manisa dan wortel, biarkan mendidih. 2. Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daun bawang aduk-aduk hingga harum. 3. Masukkan tumisan kedalam rebusan sayuran, biarkan sayurann hingga matang dan empuk. 4. Masukkan merica, pala, garam dan gula, koreksi rasanya, lalu masukkan daun seledri. 5. Angkat, sajikan dengan dita

SET MENU MAKAN MALAM/SIANG 2

Gambar
SET MENU MAKAN MALAM/SIANG 2 1. BARONANG GORENG MENTEGA 2. IGA BUMBU SATE 3. DAUN KETELA REBUS, SAMBAL TERASI BARONANG BAKAR MENTEGA BAHAN : - 2 ekor ikan barongang, kira-kira 1/2 kg, cuci bersih - 1 buah jeruk nipis, ambil airnya - 1/2 sdt garam - 1 sdm mentega/margarin Caranya : 1. Panaskan wajan anti lengket, beri sedikit mentega, lalu masukkan ikan, bakar hingga ikan matang. 2. Angkat. Bisa juga dibakar dengan arang, atau juga dioven.  IGA BUMBU SATE Bahan : - 1/2 kg iga, potong-potomg, rebus hingga empuk - 1/2 buah air jeruk nipis - 2-3 sdm kecap manis - 200 ml air - 3 butir bawang merah iris tipis   Bumbu : - 1 ons kacang tanah  - 1 buah cabai merah buang biji - 2 buah cabai rawit - 2 siung bawang putih Caranya :   1. Goreng bumbu hingga matangk 2. Haluskan bumbu bersama air hingga halus 3. Rebus bumbu hingga mendidih masukkan iga, aduk hingga iga terbalur semua bumbu  dan agak kental, beri kecap manis, garam dan gula. 4. Terakhi

KACANG PANJANG PAPRIKA

Gambar
KACANG PANJANG PAPRIKA - 10 lonjor kacang panjang potong- potong - 1/2 ons udang kupas kecil - 3 cm jahe cincang - 3 siung bawang cincang - 3 butir bawang merah cincang/iris tipis - 1 sdm kecap asin - 1/2 sdt minyak wijen - 1/2 sdt merica bubuk - garam dan gula secukupnya CARANYA : 1. Tumis bawang merah, bawang putih dan jahe hingga harum. 2. Masukkan udang, aduk hingga berubah warna. 3. Masukkan kacang panjang, beri garam sedikit, biar warnanya tetap hijau 4. Masukkan paprika, aduk rata, lalu beri semua bahan, aduk kembali hingga rata. 5. Angkat, sajikan.

KEPITING BARBEQUE

Gambar
Bosan dengan rasa kepiting yang dimasak itu-itu saja......nah ini ada pilihan yang menarik bagi temen-temen penyuka hidangan kepiting ..... silahkan mencoba.... KEPITING BARBEQUE - 1/2 kg kepiting ukuran sedang potong jadi 2 - 5 siung bawang putih, cincang halus - 3 cm jahe, geprak - 1/2 buah paprika merah  ukuran sedang, potong-potong kotak - 1/2 buah paprika hijau ukuran sedang, potong-potong kotak - 2 sdm saus bulgogi/barbeque - 1 sdm kecap manis - 1 sdm kecap asin - 1 sdm saus tiram - 1 sdm saus sambal - 1/2 sdt merica hitam butir kasar/merica putih - garam dan gula secukupnya  - air dan sedikit maizena untuk pengental Caranya : 1. Goreng kepiting hingga matang, (biasanya kurang lebih 5 menit) 2. Tumis bawang putih dan jahe hingga harum 3. Masukkan semua bumbu, aduk hingga tercampur rata, beri sedikit air. 4. Tambahkan garam dan gula secukupnya, koreksi rasanya. 5. Masukkan kepiting, aduk rata tambahkan pengental maizena 6. Angkat, sajikan hangat.

KAKAP PUTIH SANTAN

Gambar
KAKAP PUTIH SANTAN BAHAN : - 1 ekor ikan kakap putih/cukil/kakap merah (kurang lebih 1/2 kg) potong jadi 5 bagian - 2 sdm air asam/air jeruk nipis - 1 buah tomat besar potong2 - 1 buah serai - 5 lembar daun jeruk purut - 5 buah cabai rawit - 500 ml santan sedang Bumbu haluskan : - 5 bawang merah - 3 siung bawang putih - 2 buah cabe merah buang bijinya - 2 butir kemiri - 5 cm kunyit - 3 cm lengkuas geprak saja - 1/4 sdt ketumbar bubuk - garam gula secukupnya   Caranya : 1. Lumuri ikan dengan air asam, diamkan sebentar. 2. Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, lalu masukkan serai dan daun jeruk. 3. Masukkan separuh santan, aduk-aduk hingga santan mendidih, lalu masukkan ikan. 4. Masukkan sisa santan, tomat dan cabai rawit. Tambahkan garam dan gula, koreksi rasanya. 5. Biarkan santan agak menyusut dan ikan matang. 6. Angkat, taburi dengan bawang merah goreng.